Saturday, October 10, 2015

Penjara itu Ruang Kelas Kita

contoh display kelas
Salam Indonesia!

Apa kabar para guru? Semangat terus?
Hari ini kita akan membahas display kelas atau bulletin boards atau papan pajangan karya siswa.

Apa pentingnya?
Display kelas berfungsi sebagai entertain dalam ruang kelas. Selain itu ia juga bisa berfungsi sebagai hiasan interior agar kelas-kelas lebih hidup dan siswa-siswa kita tidak merasa bosan karena hanya menatap dinding-dinding kaku ruang kelas. Mereka membuthkan pemandangan lain yang dapat menginspirasi dan menajamkan imajinasi mereka.

Bahan utama display kelas adalah hasil belajar siswa. Produk, proyek ataupun beberapa karya lain yang dapat diatata sedemikian rupa sehingga memotivasi siswa untuk terus berkarya. Hal ini dapat memicu daya cipta mereka. Siapa tahu dari karya-karya kecil ini, suatu hari mereka membuat penemuan besar yang membanggakan. 

Oleh karena itu, selama kebersamaan kita yang beberapa tahun di SD, mari mengoptimalkan daya cipta mereka. Mari mulai menata ruang kelas sehingga siswa-siswa kita tidak merasa terpenjara, yang membuat mereka gelisah sehingga berlomba membuat alasan untuk keluar kelas.

3 comments:

  1. Selain hiasan tempel, bisa juga buat dalam bentuk tirai seperti di sekolah saya. Jadi tirai-tirai itu dibuat dari potongan kardus berbentuk bangun2 datar kemudian dilapisi kertas manila aneka warna. Disana bisa kita tuliskan materi pelajaran. Misal rumus matematika atau istilah2 IPA IPS. Selain itu kita bisa memanfaatkan ranting pohon yg agak besar, dan kering.bkita jadikan pohon ilmu dengan membuatkan daun2 dari kardus seeprti membuat tirai itu. Kita isi dgn materi pelajaran.

    ReplyDelete
  2. sangat bermanfaa! akan dicoba untuk diterapkan. dokumentasi hasil akan saya tulis dalam blog ini juga... terimakasih untuk ide dan inspirasinya bu Ilalang :)

    ReplyDelete